Suzuki XL7 Pasang Mini Projector

Mini projector semakin digilai para penggemar modifikasi otomotif di Tanah Air. Kehadirannya tidak lagi sebagai pelengkap modifikasi mobil saja, namun dewasa ini banyak mobil berpenampilan standar pabrik tetapi telah dilengkapi dengan kehadiran perangkat lampu mini projector.

Seperti halnya pemilik mobil Suzuki XL7 ini, ia mempercayakan kepada Tomy Gunawan, CEO dari bengkel modifikasi lampu Yoong Motor Jakarta untuk memasangkan lampu mini projector sebagai pelengkap penerangan pada lampu utama.

“Bukan hanya untuk tampilan saja, lampu tambahan seperti mini projector memang berperan untuk membantu lampu utama di segala medan yang dibutuhkan pengendara,” tukas Tomy.

Model dan warna lampu mini projector juga dapat disesuaikan dengan keinginan pemilik mobil, harganya pun bervariasi serta pastinya terjangkau. Oh ya guys, di bengkel Yoong Motor Jakarta, selain modifikasi lampu atau penambahan lampu projector, bengkel yang satu atap dengan Tomi Airbrush ini juga menerima layanan servis atau repair lampu, mika lampu untuk roda dua maupun roda empat.

Harga modifikasi lampu juga dapat disesuaikan dengan anggaran dari pemilik kendaraan. So, jika Anda membutuhkan konsultasi terkait budget dan model lampu yang sesuai dengan kebutuhan, bisa hubungi Tomy di nomor 0815 86 700 800 atau +62 812 9051 665. [nus/TA.com]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *